Wheel Alignment Dan Wheel Balancing

Wheel Alignment Dan Wheel Balancing – Seringkali orang dibuat bingung mengenai istilah wheel alignment atau biasa kita sebut dengan spooring dan wheel balancing, apakah keduanya merupakan hal yang sama?

Wheel Alignment
Lalu bagaimanakah cara kita mengetahui bahwa mobil kita perlu untuk segera dibawa ke bengkel mobil untuk di lakukan spooring balancing? Wheel Alignment Dan Wheel Balancing sebenarnya merupakan dua hal yang berbeda, wheel alignment / spooring merupakan upaya untuk mengembalikan sudut-sudut kaki mobil sehingga tegak lurus ke tanah dan sejajar antara satu dengan yang lain. Sehingga diharapkan bisa mengurangi keausan ban mobil lebih cepat, mengirit Bahan Bakar, dan Pengendalian mobil menjadi lebih stabil.

Sedangkan wheel balancing lebih pada upaya untuk mengurangi getaran pada kemudi, yaitu dengan menyeimbangkan bobot satu sisi dengan sisi yang lain (balanced), maka ban dan velg akan mempunyai gaya sentrifugal yang merata saat berputar. Hal ini akan membuat roda berputar secara stabil tanpa adanya getaran. Baca tips otomotif terkait lainnya Pertanda Mobil Harus Segera Spooring Balancing

Comments